Kamis, 30 Juni 2016

Tanda-Tanda Kematian

Assalamualaikum ka, apa benar ada tanda-tanda 100 hari sebelum kematian? Bisa tolong diperjelas? Terimakasih Faizzah Farra Sasqiah

Wa'alaikumussalam, good question. Bismillah,

Satu hal yang paling penting ketika kita mendapatkan informasi tentang akidah, keyakinan, pemikiran, atau apapun yang berhubungan dengan agama, adalah dengan mencari tahu kebenarannya. Jika itu tidak ada dalam Al-Qur'an, tidak ada dalam hadits-hadits shahih, juga bukan hasil ijtihad para Ulama atau juga yang bertentangan dengan Al-Qur'an, dan hadits shahih. Maka itu adalah kebatilan yang seharusnya kita tolak.

Dan tentang kematian, adalah suatu kepastian yang telah Allah janjikan, yang janji-Nya tidak akan meleset. Pasti terjadi kepada setiap makhluk ciptaan-Nya yang bernyawa. Lalu pertanyaannya, kapan? bagaimana? dalam kondisi apa? di usia berapa? siapakah yang menyertai? apa penyebabnya? Wallahu a'lam bisshawab, semua terlalu mustahil untuk dijawab, kecuali saat kematian itu telah datang.

Dalam Al-Qur'an banyak bahasan tentang kematian, namun TIDAK ADA satupun keterangan yang menerangkan tanda-tandanya. Kematian menyangkut terpisahnya ruh dengan badan. Dan tidak ada yang tahu banyak tentang soal ruh kecuali Allah. Allah berfirman (yang artinya):

"Dan mereka bertanya kepadamu (Muhammad) tentang ruh. Katakanlah: 'Ruh itu termasuk urusan Rabb-ku, dan tidaklah kamu diberi pengetahuan melainkan sedikit'." – (QS. Al-Isra' :85)

Allah hanya memberi 'informasi' bahwa kematian itu pasti dan karena itu mengingatkan manusia bahwa kematian dapat datang kepada kita sewaktu-waktu dan tidak akan dapat dihindari. Allah berfirman (yang artinya):

"Di mana saja kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu, kendatipun kamu di dalam benteng yang tinggi, lagi kokoh' ... " – (QS. An-Nisa :78)

"Katakanlah: 'Sesungguhnya kematian yang kamu lari darinya, maka sesungguhnya, kematian itu akan menemui kamu, kemudian kamu akan dikembalikan kepada (Allah), yang mengetahui yang gaib dan yang nyata, lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan'." – (QS. Al-Jumu'ah :8)

Dan Allah pun menegaskan dalam firman-Nya (yang artinya): "Sesungguhnya Allah, hanya pada sisi-Nya sajalah pengetahuan tentang Hari Kiamat; dan Dia-lah Yang menurunkan hujan, dan mengetahui apa yang ada dalam rahim. Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui (dengan pasti) apa yang akan diusahakannya besok. Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui di bumi mana, dia akan mati. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui, lagi Maha Mengenal." – (QS. Luqman :34)

Adapun dalil dalam Al-Qur'an yang menyinggung tanda-tanda orang yang akan meninggal adalah saat seseorang dalam kondisi sekarat (sakaratul maut) atau di ambang kematian.

"dan dia yakin, bahwa sesungguhnya itulah waktu perpisahan (dengan dunia), dan bertaut betis (kiri) dengan betis (kanan)," – (QS. Al-Qiyamah :28-29)

Ayat tersebut menerangkan karena hebatnya penderitaan pada saat akan mati dan ketakutan akan meninggalkan dunia dan menghadapi akhirat.

Kita hendaknya mencukupkan diri pada nasihat langsung dari Al-Qur'an & Hadits shahih melalui para Ulama yang tahu akan ilmunya.



Related Articles